Pages

Wednesday, July 25, 2012

July Garden Update

Sekilas info ttg 'kebun' kecil saya... Secara umum baik2 saja namun ada beberapa tanaman yang sepertinya terkena jamur or something. Kelembaban yang tinggi dikarenakan cuaca yang kurang mendukung (summer tapi tidak terasa spt summer, kurang sinar matahari, lembab, dan sempat beberapa hari hujan terus) membuat tanaman2 terserang penyakit sehingga ada kegagalan panen di beberapa tempat di Perancis.


Kemarin ada beberapa serangga di tanaman bayam saya, salah satunya kepik ini. Tanaman bayamnya sendiri sudah ada yang dipanen (dari pot merah) sementara yang di window box akan dipanen dalam minggu ini. Penyakit tanaman sptnya mengenai sebagian besar bayam saya. Ini terlihat dari daun2 bagian bawah yang menjadi coklat.


Marigold dan capucine berbunga. Mereka harusnya dipasangkan dgn tanaman tomat karena bisa membantu menghindari penyakit tanaman tertentu. Tapi saya malas memindahkannya ke planter box tomat :(


Green peas are showing up... Tapi sptnya kena penyakit, daun2 di bagian bawah terlihat jelek dan kering. Tanaman ini seharusnya diikutkan lomba. Semoga bisa bertahan sampai panen.


Radish dipanen akhir Juni 2012. Sekarang sudah ndak ada lagi tanaman ini di pot saya.

Tanaman tomat ceri saya belum bisa dipanen. Buahnya banyak tapi masih hijau. Ada satu yang mulai memerah. Sementara itu, ada tanaman tomat ceri yang dulu saya tanam setelah pengakaran dan sekarang tumbuh dengan baik di salah satu pot merah. Rencana memindahkan satu batang yg lain ke window box bayam (nanti, setelah bayam dipanen). 

Cilantro mulai mengeluarkan seed (sejak awal bulan Juli) namun belum cukup waktu utk dipanen. Tanaman mint merajalela dan mulai mencari space di pot sebelahnya yang berisi tanaman sereh. Chives sepertinya terdesak oleh cilantro (next time akan saya taruh tanaman cilantro di pot terpisah), demikian juga tanaman basil yang satu pot dengan mereka. Sedangkan satu tanaman basil di planter box-nya tomat ceri tumbuh secara sehat. 

Jahe yang sempat patah sekarang mulai tumbuh lagi. Tanaman ubi merah/sweet potato tumbuh sehat. Di pot yang sama, saya lihat ada tanaman tumbuh tapi entah itu apa... saya lupa :(

O iya, saya mulai menanam bawang merah dari satu siung dari dapur ;D It's starting to grow now, satu pot dengan sereh. Di pot itu, sepertinya saya sempat menabur benih cabe rawit famorganic tapi belum tumbuh. 

Window box yang berisi kangkung dan kacang panjang terlihat baik2 saja tapi kondisi tanah terlalu lembab. Kadang saya tidak siram beberapa hari karena khawatir dgn kelembaban tsb.

Satu lagi, di planter box tomat ceri ada tanaman baru, yaitu kentang. Saya menanamnya dari seiris kentang di dapur yang mulai mengeluarkan 'kepala' (bakal batang). Sejauh ini tumbuhnya baik dan mulai tinggi.

Special note about my spinach plants

Pertumbuhan spinach menurut saya agak aneh. Bentuk tanamannya pun tidak sama dengan gambar di kemasannya. Tanaman bayam/spinach saya itu tumbuh tinggi jangkung. Setelah dua bulan, daun2nya tidak ada yang mature utk dipanen. Di luar masalah penyakit tanaman yang saya singgung di atas, sepertinya ada problem lain. Tetap sih bisa dipanen karena daun2 bayam yang saya petik itu seperti daun bayam muda yang fresh dan crunchy. Enak banget pas ditumis...

Ocehan seputar tanaman

Saya: "Suami, kok bayam saya tinggi2 begitu ya? Coba kamu cek di internet"
Suami: "Kayaknya seisi rumah ini memang tinggi2 deh"

Ini jawaban terkesan asal tapi benar :D dan kalau dilihat ke tanaman, tomat ceri kami pun tingginya seperti tak umum sehingga dua minggu lalu terpaksa saya prunning atasnya (plus beberapa batang daun). Kata suami, mungkin saya kebanyakan ngasih pupuk. Menurut saya (yang jarang ngasih pupuk), mungkin tanah yang kami beli (spesial utk berkebun sayuran dan buah) memang sangat kaya akan pupuk. 

Saya, sehabis memetik bayam, "Adek, tolong keranjang isi bayam ini ditaruh di dapur ya. Nanti Mama mau cuci sebelum dimasak"
Adek, mengambil keranjang dan berjalan ke arah suami, "Papa, ini daun sirih"

-> keseringan nonton Upin Ipin episode Jari Jemari Salleh ^_^

No comments: