Pages

Sunday, February 13, 2011

Wall Deco Changing


Summer lalu, kami memasang stiker Vertbaudet ini di bagian kepala tempat tidur si kakak. Dan dia senang sekali dengan hasilnya. Beberapa bulan kemudian, si adik mulai 'kreatif' memindah-mindahkan potongan stiker ke tempat-tempat lain. Sebagian yang terkena kotoran akhirnya tidak bisa digunakan lagi. Dan saya pun kapok beli wall sticker. Namun berhubung kedua anak saya perempuan, tentunya saya ingin kamar mereka ada nuansa feminin dan girly.

Saya dan kakak mulai memikirkan cara menghias dinding kamar yang hasilnya bisa 'tahan lama'. Mengingat tingkat kreatifitas si adik masih tinggi, jadi kami sementara ini menghias dinding bagian crib adik dengan ketinggian di luar jangkauannya. Dekorasi ini mengambil stiker kakak yang masih tersisa dan hiasan dinding bergambar burung. Sisanya, kami mencoba mengikuti tema warna yang sama dan memberdayakan stok kain felt dan pita yang ada.

Hasilnya masih blm maksimal. Saya sebenarnya merencanakan untuk menambah cantik bagian bunga felt pink dengan seed beads or kancing-kancing. Namun belakangan ini urusan di rumah sedang agak berantakan. Target awal penyelesaian dekorasi kamar ini pun sempat mundur. Kemudian, saya berpikir, biarlah seperti ini dulu. Jika di lain hari ada kesempatan, kami akan mempercantik lagi. Itu pun kalau kami belum keburu pindah :)

No comments: